Bandung - Setelah menyandang status bebas bersyarat, mantan Gubernur Bank Indonesia Burhanduddin Abdullah berencana tinggal di rumah yang berlokasi di Jl Cihanjuang.
Hal ini dituturkan oleh salah satu anggota keluarga Burhanuddin Agus Gumilar ketika ditemui wartawan di Lapas Sukamiskin Sabtu (6/3/2010).
"Dia memang tinggal disana bersama keluarganya," ujar Agus.
Sebelum meninggalkan lapas, beberapa tokoh seperti Rektor Unpad Ganjar Kurnia dan Ketua Bamus dan Mantan Kadisparbud Jabar Memet Hamdan sempat memberikan sambutan.
Ganjar Kurnia berharap, dengan keluarnya Burhanuddin, diharapkan bisa memberikan kontribusi dan sumbangsih pada bangsa. "Mudah-mudahan bisa memberi yang terbaik untuk kemajuan bangsa," tuturnya.
Burhanuddin menempati penjara Sukamiskin sejak 14 September 2009 setelah sebelumnya hanya menempati beberapa jam saja di Penjara Cipinang setelah sebelumnya mendekam di Rutan Bareskrim Mabes Polri.
Ia menempati penjara selang beberapa hari setelah sebelumnya terpidana korupsi alat berat yang melilit Bekas Kadisparbud Jabar I Judin Budiana dan bekas Gubernur Jabar Danny Setiawan.
Sekitar pukul 09.30 WIB tadi pagi, Burhanuddin Abdullah meninggalkan lapas Sukamiskin.
sumber : detik.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar